Bupati Fahsar Buka Pelaksanaan Pelatihan Bela Negara

Bupati Fahsar Buka Pelaksanaan Pelatihan Bela Negara
Bupati Bone DR H Andi Fahsar M Padjalangi membuka secara resmi pelaksanaan Diklat dan Pelatihan Bela Negara angkatan kedua, bertempat di Aula La Tea Riduni, Jalan Petta Ponggawae, Sabtu malam 26 November 2016. (BONEPOS/ILHAM ISKANDAR).
BONEPOS, BONE -  Bupati Bone DR H Andi Fahsar M Padjalangi membuka secara resmi pelaksanaan Diklat dan Pelatihan Bela Negara angkatan kedua yang diikuti oleh ratusan Pegawai Negeri Sipil di lingkup Pemerintah Kabupaten Bone, bertempat di Aula La Tea Riduni, Jalan Petta Ponggawae, Sabtu malam 26 November 2016.

Hadir dalam acara pembukaan pelatihan Bela Negara ini diantaranya, Kapolres Bone, AKBP Raspani, Kasrem 141/Toddopuli, Letkol Inf Edy Mappa, Dandim 1407 Bone Letkol Inf Bobbie Riyantho, Dandempom IIV/Bone, Letkol Cpm Mulyono serta Kajari M, Natsir Hamzah dan Kepala Pengadilan Negeri Watampone, Juli Efendi

Bupati Fahsar dalam sambutannya mengatakan, bahwa pelatihan Bela Negara ini akan menjadi agenda rutin pemerintah daerah dalam rangka untuk menanamkan rasa cinta kepada negara. Dimana dalam latihan ini kita bisa belajar masalah kedisiplinan, khususnya disiplin waktu.

"Untuk mendapatkan kedisiplinan perlu di lakukan latihan. Untuk itu kuti kegiatan dengan seksama, jangan manja, jika ada merasa tidak mampu segera laporkan ke panitia. Setiap peserta harus patuh dan taat pada pelatih, karena ini akan bermanfaat bagi peserta sendiri," ungkap Fahsar.

Sementara itu, Kepala Kesbangpol Bone, Dray Vibrianto dalam sambutannya dihadapan peserta mengatakan, bahwa pelatihan Bela Negara ini merupakan latihan untuk membentuk sikap disiplin, baik waktu, aktivitas dan pengaturan lainnya.

Selain itu melalui latihan Bela Negara ini kita bisa membentuk jiwa kebersamaan dan solidaritas antar sesama rekan seperjuangan. Dimana kita melatih kecepatan, ketangkasan, ketepatan individu dalam melaksanakan kegiatan serta menghilangkan sikap negatif seperti malas, apatis dan sebagainya.

"Tujuan lantihan Bela Negara ini adalah untuk membentuk mental dan fisik yang tangguh. Menanamkan rasa kecintaan pada Bangsa dan Patriotisme sesuai dengan kemampuan diri. Melatih jiwa leadership dalam memimpin diri sendiri maupun kelompok, serta melatih diri untuk berprilaku jujur dan adil," ungkap Dray.

Untuk diketahui jumlah peserta yang ikut serta dalam pelatihan Bela Negara ini yakni sebanyak 60 orang, dimana terdiri dari 24 orang Camat, 9 Anggota DPRD, Sekretaris Pemda 14 orang, Sekcam 2 orang, Kepala Dinas 5 orang, Direktur RSUD 1 orang, Kabid 2 orang, Auditor 1 orang dan panitia 30 orang.

PEWARTA : ILHAM ISKANDAR
EDITOR : RISWAN 
COPYRIGHT © BONEPOS 2016

Subscribe to receive free email updates: