Musyawarah VI Maluku Media Center yang digelar di Aula Dinas Infokom Provinsi Maluku Sabtu (3/12) berlangsung dalam suasana yang demokratis. Peserta musyawarah begitu antusias dalam mengikuti berbagai agenda Musyawarah Daerah yang telah disusun panitia.
Dalam musyawarah VI Maluku Media Center ini, peserta musyawarah dengan suara bulat menyetujui dan menerima Laporan Pertanggung Jawaban (LPJ) pengurus Maluku Media Center periode 2014-2016, yang dibacakan Koordinator Maluku Media Center periode 2014-2016, Vonny Litamahuputty.
Koordinator Maluku Media Center periode 2014-2016, Vonny Litamahuputty dalam arahannya saat pembukaan musyawarah tersebut mengungkapkan, Maluku Media Center selaku rumah bersama jurnalis Maluku harus tetap ada di Maluku.
“Maluku Media Center tidak boleh pudar atau mati, Maluku Media Center sebagai rumah bersama jurnalis di Maluku harus tetap hidup di Maluku, “ bebernya.
Ditambahkan Litamahuputty, berbagai dinamika dalam organisasi Maluku Media Center hendaklah dijadikan sebagai pemecut semangat dan pemacu untuk lebih maju lagi.
Dalam musyawarah Maluku Media Center selaku pengambil keputusan tertinggi dalam Organisasi Maluku Media Center ini, juga disepakati adanya beberapa perubahan pada Anggaran Dasar dan Anggaran Rumah Tangga, seperti penghapusan biaya pendaftaran anggota Maluku Media Center dan iuran anggota Maluku Media Center.
Ketika memasuki tahapan pencalonan koordinator Maluku Media Center periode 2016-2018, para peserta terlihat begitu antusias, beberapa nama dimunculkan peserta musyawarah sebagai calon koordinator dan sekretaris Maluku Media Center 2016-2018.
Namun dengan berbagai alasan, ada beberapa nama yang menyatakan belum siap untuk maju dalam pemilihan tersebut. Akhirnya tinggal dua nama yang tersisa sebagai calon koordinator dan sekretaris Maluku Media Center.
Akhirnya lewat pemilihan yang demokratis, wartawan Mimbar Rakyat, Jossy Linansera terpilih sebagai Koordinator Maluku Media Center dan Januaris Fasse terpilih sebagai sekretaris Maluku Media Center periode 2016-2018.
Selain melakukan pemilihan koordinator dan sekretaris Maluku Media Center, musyawarah VI Maluku Media Center ini juga telah memilih 6 orang dewan pengarah Maluku Media Center periode 2016-2018. Ke enam dewan pengarah Maluku Media Center yang baru tersebut adalah, Ruddy Fofid, Vonny Litamahuputty, Sawati Matakena, Defi Bin Umar, Lucky Rahanra, dan Lotje Pattipawae.