Eks Pendukung “KASIH” Siap Menangkan Pasangan "PANTAS"

Ambon, Malukupost.com - Ratusan warga Eks Pendukung pasangan Paulus Kastanya-La Hamsidi (KASIH) pada pemilihan kepala daerah (pilkada) Kota Ambon tahun 2011-2016 di Dusun Kate Kate, Kelurahan Hunuth Durian Patah, Kecamatan Baguala kembali menyatakan dukungannya kepada pasangan Calon Walikota dan wakil Walikota Paulus Kastanya dan M A S Latuconsina (PANTAS) dalam perhelatan Pilkada Kota Ambon periode 2017-2022 pada 15 Februari 2017 mendatang. Dukungan Warga Eks Pendukung KASIH ini disampaikan dalam kampanye tatap muka bersama pasangan PANTAS, Rabu (23/11). Mado Siolimbona yang merupakan tokoh masyarakat dan juga tokoh Agama di Kawasan kate-Kate mengatakan, masyarakat kawasan tersebut sangat mengagumi sosok Walikota Paulus Kastanya. Menurut Siolimbona, kekaguman masyarakat sudah tertanam sejak pilkada di periode sebelumnya hingga saat ini.
Ambon, Malukupost.com - Ratusan warga Eks Pendukung pasangan Paulus Kastanya-La Hamsidi (KASIH) pada pemilihan kepala daerah (pilkada) Kota Ambon tahun 2011-2016 di Dusun Kate Kate, Kelurahan Hunuth Durian Patah, Kecamatan Baguala kembali menyatakan dukungannya kepada pasangan Calon Walikota dan wakil Walikota Paulus Kastanya dan  M A S Latuconsina (PANTAS) dalam perhelatan Pilkada Kota Ambon periode 2017-2022 pada 15 Februari 2017 mendatang.

Dukungan Warga Eks Pendukung KASIH ini disampaikan dalam kampanye tatap muka bersama pasangan PANTAS, Rabu (23/11).

Mado Siolimbona yang merupakan tokoh masyarakat dan juga tokoh Agama di Kawasan kate-Kate mengatakan, masyarakat kawasan tersebut sangat mengagumi sosok Walikota Paulus Kastanya.

Menurut Siolimbona, kekaguman masyarakat sudah tertanam sejak pilkada di periode sebelumnya hingga saat ini.

“Sejak pemilukada sebelumnya, kami sangat yakin dengan seluruh program yang ditawarkan oleh pasangan Paulus Kastannya-La Hamsidi (KASIH), dan sekalipun saat itu mereka mengalami kekalahan tapi komitmen dan hati kami tetap melekat pada sosok Paulus Kastanya,” ungkapnya.

Siolimbona katakan, sosok Paulus Kastanya merupakan sosok pemimpin yang diimpikan oleh masyarakat Kate-kate khususnya dan Kota Ambon pada umumnya. Dengan rekam jejak yang tidak tercela dalam penangan keuangan Negara sebagai Kepala Biro Keuangan di Pemerintah Provinsi Maluku.

“Tentunya dalam kepemimpan kedepan, Kota Ambon dapat memiliki pemimpin yang bebas dari indikasi penyelewengan keuangan atau Korupsi,” tandasnya.

Tidak hanya itu, calon Wakil walikota Sam Latuconsina, lanjut Siolimbona adalah seorang pemimpin yang terbukti. Dimana setiap program yang ditawarkan atau dijanjikan pasti akan dilakukan. Dalam kepemimpinannya sebagai wakil walikota Kota Ambon selama lima tahun terakhir, sudah banyak hal yang dilakukan.

“Dan waktu lima tahun tentunya belum cukup untuk membuat Ambon lebih baik, sehingga bersama calon walikota Paulus Kastanya, maka Kota Ambon dapat dibuatnya menjadi lebih baik sesuai dengan slogan PANTAS Bisa Biking Labe,” tegasnya.

Dijelaskan Siolimbona, Visi dan misi yang telah dipaparkan secara langsung oleh Pak Poly itu dapat dipahami oleh masyarakat setempat, karena penyampaian empat Program Pro Rakyat dan satu program pro Lingkungan itu dinilai sangat menyentuh kepada kepentingan masyarakat. dan jaminan akan direalisasikan program tersebut sangatlah rasional jika kedua sosok itu terpilih nanti sebagai Walikota dan wakil walikota Ambon, karena didukung dengan kekuatan politik yang besar di DPRD Kota Ambon, dimana dari jumlah 35 Anggota yang ada di DPRD itu, Program PANTAS itu pasti akan dikawal oleh 25 anggota pendukung.

“Kita masyarakat sangat mendukung Pak Poly dan Pak Sam, karena menurut kita, kedua sosok figur ini sangat baik. Kami berharap agar masyarakat dari umat Kristiani juga dapat mendoakan dan memenangkan pasangan pak Poly, karena orangnya baik hati, ramah dan sopan. Jangan hanya bicara dimulut saja, karena kami masyarakat Muslim saja simpatik terhadap beliau. Sehingga kita yang ada di Kate-kate dari jumlah pemilih yang ada, diatas 70 persen mendukung dan akan memenangkan pasangan PANTAS,” pungkasnya

Siolimbona menambahkan, mencari pemimpin itu gampang, namun mencari sosok pemimpin yang rendah hati, baik pekertinya itu yang sangat sulit. Dan Poly-Sam adalah sosok yang baik pekertinya, dan karena itu maka pasangan PANTAS adalah yang PANTAS menjadi Walikota dan Wakil Walikota Ambon Periode 2017-2022. (MP-8)

Subscribe to receive free email updates: