Gubernur Sulsel, Syahrul Yasin Limpo saat membuka Festival Pelajar Sulawesi Selatan yang digelar di Anjungan Pantai Losari, Makassar, Sulawesi Selatan, Jumat 14 Oktober 2016, (BONEPOS/ISTIMEWA). |
Sedikitnya 100 stand pameran menampilkan karya-karya inovatif pelajar sekolah menengah kejuruan (SMK) unggulan di Sulawesi Selatan hadir dalam festival ini.
Festival yang dibuka langsung Gubernur Sulsel, Syahrul Yasin Limpo, ini dihadiri sekira 7000 peserta yang terdiri dari guru dan murid sekolah menengah atas (SMA), sekolah dasar (SD), sekolah menengah pertama (SMP), dan SMK.
Foto dari udara Festival Pelajar Sulawesi Selatan yang digelar di Anjungan Pantai Losari, Makassar, Sulawesi Selatan, Jumat 14 Oktober 2016. (BONEPOS/ISTIMEWA). |
"Ini merupakan salah satu yang terbesar yang pernah ada di Indonesia. Dan ajang ini selain sebagai momentum silaturahmi juga sebagai bentuk upaya meningkatkan semangat kita dalam membangun prestasi yang lebih baik di dunia pendidikan," kata Kepala Dinas Pendidikan Sulsel," Irman Yasin Limpo di sela pameran.
Untuk diketahui, dalam pameran ini ada beberapa karya spektakuler yang dipamerkan, seperti robot pemungut sampah bernama Ewako, modifikasi bidang otomotif, serta kemampuan siswa SMK merakit dan membuat program komputer.
PEWARTA : ILHAM ISKANDAR
EDITOR : RISWAN
COPYRIGHT © BONEPOS 2016