Wabup Soppeng Imbau Warga Waspada Hadapi Cuaca Ekstrim

Wabup Soppeng Imbau Warga Waspada Hadapi Cuaca Ekstrim
Wakil Bupati (Wabup) Soppeng Supriansa (DOK.BONEPOS/SUPARMAN WARIUM).
BONEPOS, SOPPENG - Menghadapi cuaca ekstrim yang belakang ini terjadi di Kabupaten Soppeng, Wakil Bupati (Wabup) Soppeng Supriansa, mengimbau warga untuk waspada dan tetap tenang serta menjaga kondisi kesehatan.

Supriansa juga mengajak masyarakat berdoa agar terhindar dari bencana alam, baik banjir maupun tanah longsor dan pohon tumbang.

"Kami mengimbau agar semua warga tetap waspada dan tetap berdoa kepada Tuhan Yang Maha Kuasa agar kita semua dijauhkan dari semua bencana, termasuk bencana banjir dan tanah longsor," ungkap Supriansa kepada Bonepos.com, Kamis 29 September 2016.

Selain itu, Supriansa juga menghimbau warga agar senantiasa menjaga kesehatan dengan memperbanyak minum air putih, makan sayuran serta mengkonsumsi vitamin.

"Kami juga menghimbau kepada seluruh Camat agar terus memantau kondisi wilayahnya dan rutin memberikan laporan di setiap perkembangan yang terjadi. Khusus kepada Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Soppeng agar siap dan terus stand by dengan monitor semua perkembangan yang ada," ujarnya.

PEWARTA : NUR ALAM ABRA
EDITOR : RISWAN 
COPYRIGHT © BONEPOS 2016

Subscribe to receive free email updates: